Mungkin diantara sobat teknisi ada yang pernah menemukan kerusakan tv toshiba flat, dengan gejala ketika pertama dihidupkan tv baik-baik saja, tapi setelah beberapa menit gambar berubah dan perlahan mengecil, akhirnya tv mati protect, tapi kalau dibiarkan dingin lalu dihidupkan lagi, tv kembali nyala normal, tapi tetap setelah beberapa menit gambar tv kembali berubah mengecil dan akhirnya mati.
Kerusakan seperti menunjukan turunnya tegangan output regulator, dan memang benar, setelah dilakukan pengecekan, tegangan output regulator yang pada awalnya terukur 115 volt, selang beberapa menit tegangan turun sampai pada akhirnya hanya 60 volt, otomatis tegangan untuk program dan bagian-bagian lain pun ikut mengecil dan itulah yang menyebabkan tv tidak kuat hidup.
Pada awal pemeriksaan saya menganggap kalau kerusakan terjadi pada lilitan flyback yang ketika panas akan setengah konslet, tapi setelah saya pegang body flyback tidak menunjukan kelainan atau panas. Saya periksa komponen lain seperti transistor horisontal, str, ic vertikal, ic audio, semuanya tidak menujukan gejala rusak.
Hmm mulai mikir keras, ada apa ini? mau coba ganti str G6653 kebetulan stok lagi kosong, yang ada hanya sebuah gacun. dan saya putuskan untuk mengganti str dengan gacun.
Setelah gacun terpasang, saya coba nyalakan tv dan hasilnya gambar sedikit kurang full, lalu saya putar trimpot adjust regulator pada gacun, dan tv sudah menunjukan gambar yang normal seperti saat masih menggunakan str G6653.
Tapi selang beberapa menit gambar tv kembali menujukan perubahan seperti tadi, yaitu gambar mengecil dan akhirnya tv mati. sekarang ada kelainan yaitu transistor fet pada gacun ketika di pegang sangat panas.
Duh ada apa ini? flyback saya yakin bukan, komponen lain seperti stabiliser regulator saya yakin bukan, buktinya dengan menggunakan gacun pun hasilnya tetap sama.
Tanpa disengaja tangan saya menyentuh bodi trafo switching regulator, dan alangkah kagetnya saya, kok sangat panas, wah jangan-jangan trafo switchingnya nih yang rusak, begitu pikir saya.
Tanpa mikir panjang, trafo switching saya lepas, begitu saya cabut, salah satu bagian ferit trafo lepas, untung saja tidak pecah. oh rupanya ini biang keroknya. Ferit trafo swicthing tidak menempel dengan baik akhirnya menimbulkan panas yang menyebabkan dropnya tegangan.
Untuk memperbaikinya saya gunakan lem besi atau yang biasa disebut alteco untuk menempelkan 2 buah ferit trafo switching tersebut, setelah menempel dan kering, saya pasang kembali lalu dengan sedikit perasaan was-was saya hidupkan tv, waktu itu masih menggunakan gacun. Dan alhamdulillah tv nyala dengan normal, atau tidak terjadi masalah seperti yang saya sebutkan tadi.
Dan untuk regulator saya kembalikan lagi menggunakan str G6653, lalu saya test menghidupkan tv selama kurang lebih 2 jam, setelah saya rasa aman tv saya tutup dan bayaran deh.
Ini pengalaman penting. siapa tau diantara anda ada yang pernah atau akan mengalami masalah yang sama seperti kasus tv toshiba flat garapan saya dengan gejala gambar tv setelah beberapa menit mengecil yang diakibatkan oleh turunnya tegangan ouput regulator, cek siapa tau memang ferit trafo switchingnya yang lepas.
Kerusakan seperti diatas bisa saja terjadi untuk tv-tv merk lain, walau kasusnya sangat jarang, tapi semoga pengalaman saya dalam memperbaiki tv toshiba flat gambar setelah beberapa menit mengecil ini bisa dijadikan acuan. sekian dan semoga bermanfaat.
Kerusakan seperti menunjukan turunnya tegangan output regulator, dan memang benar, setelah dilakukan pengecekan, tegangan output regulator yang pada awalnya terukur 115 volt, selang beberapa menit tegangan turun sampai pada akhirnya hanya 60 volt, otomatis tegangan untuk program dan bagian-bagian lain pun ikut mengecil dan itulah yang menyebabkan tv tidak kuat hidup.
Pada awal pemeriksaan saya menganggap kalau kerusakan terjadi pada lilitan flyback yang ketika panas akan setengah konslet, tapi setelah saya pegang body flyback tidak menunjukan kelainan atau panas. Saya periksa komponen lain seperti transistor horisontal, str, ic vertikal, ic audio, semuanya tidak menujukan gejala rusak.
Hmm mulai mikir keras, ada apa ini? mau coba ganti str G6653 kebetulan stok lagi kosong, yang ada hanya sebuah gacun. dan saya putuskan untuk mengganti str dengan gacun.
Setelah gacun terpasang, saya coba nyalakan tv dan hasilnya gambar sedikit kurang full, lalu saya putar trimpot adjust regulator pada gacun, dan tv sudah menunjukan gambar yang normal seperti saat masih menggunakan str G6653.
Tapi selang beberapa menit gambar tv kembali menujukan perubahan seperti tadi, yaitu gambar mengecil dan akhirnya tv mati. sekarang ada kelainan yaitu transistor fet pada gacun ketika di pegang sangat panas.
Duh ada apa ini? flyback saya yakin bukan, komponen lain seperti stabiliser regulator saya yakin bukan, buktinya dengan menggunakan gacun pun hasilnya tetap sama.
Tanpa disengaja tangan saya menyentuh bodi trafo switching regulator, dan alangkah kagetnya saya, kok sangat panas, wah jangan-jangan trafo switchingnya nih yang rusak, begitu pikir saya.
Tanpa mikir panjang, trafo switching saya lepas, begitu saya cabut, salah satu bagian ferit trafo lepas, untung saja tidak pecah. oh rupanya ini biang keroknya. Ferit trafo swicthing tidak menempel dengan baik akhirnya menimbulkan panas yang menyebabkan dropnya tegangan.
Untuk memperbaikinya saya gunakan lem besi atau yang biasa disebut alteco untuk menempelkan 2 buah ferit trafo switching tersebut, setelah menempel dan kering, saya pasang kembali lalu dengan sedikit perasaan was-was saya hidupkan tv, waktu itu masih menggunakan gacun. Dan alhamdulillah tv nyala dengan normal, atau tidak terjadi masalah seperti yang saya sebutkan tadi.
Dan untuk regulator saya kembalikan lagi menggunakan str G6653, lalu saya test menghidupkan tv selama kurang lebih 2 jam, setelah saya rasa aman tv saya tutup dan bayaran deh.
Ini pengalaman penting. siapa tau diantara anda ada yang pernah atau akan mengalami masalah yang sama seperti kasus tv toshiba flat garapan saya dengan gejala gambar tv setelah beberapa menit mengecil yang diakibatkan oleh turunnya tegangan ouput regulator, cek siapa tau memang ferit trafo switchingnya yang lepas.
Kerusakan seperti diatas bisa saja terjadi untuk tv-tv merk lain, walau kasusnya sangat jarang, tapi semoga pengalaman saya dalam memperbaiki tv toshiba flat gambar setelah beberapa menit mengecil ini bisa dijadikan acuan. sekian dan semoga bermanfaat.
No comments:
Post a Comment